SD-WAN (Software-Defined Networking Wide Area Networking) adalah suatu bentuk aplikasi dari teknologi software-defined networking (SDN), diaplikasikan ke koneksi WAN (wide area network), bertujuan untuk menghubungkan jaringan ke yang lebih luas, pada perusahaan temasuk kantor-kantor cabang dan data center yang jarak geografinya jauh.
SD-WAN ini memiliki manfaat/keunggulan lebih baik dibandingkan WAN tradisional.
1. Biaya yang dikeluarkan lebih hemat, pada SD-WAN infrastruktur yang digunakan berbasis cloud dan hanya menggunakan MPLS apabila diperlukan saja.
2. Dibandingkan dengan WAN tradisional, saat membangun jaringan yang baru untuk kantor cabang, instalasi SD-WAN tidak perlu waktu lama, dapat melakukannya dengan teknologi Zero Touch Provision.
3. SD WAN tidak begitu berantung pada data center, tapi memiliki kumpulan bandwith terpadu yang sudah tersedia. Sedangkan WAN tradisional bergantung pada data center.
4. Dapat menautkan berbagai ISP yang berbeda-beda, Jika dibandingkan dengan WAN tradisional, SD-WAN lebih baik.
5. Saat waktu failover, rata-rata perubahan routing pada router pada WAN tradisional membutuhkan waktu 3 menit, sedangkan SD-WAN hanya perlu 1 detik. Ini menunjukkan tingkat performasi yang lebih baik.
6. Ada batas kapasitas untuk WAN tradisional pada kapasitas koneksi data center, sedangkan SD-WAN tidak dibatasi dengan hardware yang mengakomodir jaringan.
Dari berbagai kelebihan diatas tentang SD-WAN, sangat jelas bahwa SD-WAN lebih unggul dibandingkan WAN tradisional.
NAH! Apakah Anda tertarik untuk menggunakan SD-WAN dan ingin tau lebih dalam mengenai SD-WAN ini?